https://www.youtube.com/watch?v=PVVwehQQ5fY
Pekan ke-17 Liga 1 2021-2022 akan dibuka dengan pertandingan Persela Lamongan menghadapi PSS Sleman.
Laga Persela versus (vs) PSS akan digelar di Stadion Manahan, Kota Solo, Sabtu (11/12/2021), mulai pukul 15.15 WIB.
Pertandingan pekan ke-17 Liga 1 2021-2022 ingin dijadikan momen kebangkitan Persela, sekaligus ujian konsistensi PSS.
Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, menghadapi laga ini dengan catatan buruk pada lima pertandingan terakhirnya di Liga 1 2021-2022.
Sementara di sisi lawannya, tim berjuluk Elang Jawa juga belum bisa konsisten menunjukkan performa baik yang tentu bukan modal bagus.
Saat ini Persela berada di peringkat ke-15 klasemen sementara Liga 1 2021-2022 dengan 13 poin, dan PSS pada posisi ke-11 punya 20 poin.
Dalam lima pertandingan terakhirnya, Laskar Joko Tingkir merasakan empat kekalahan dan sekali imbang.
Laga terkini di pekan ke-16 Liga 1 2021-2022 tim asuhan Ragil Sudirman ini berakhir dengan kekalahan 0-2 dari Bhayangkara FC.
Mereka jelas membutuhkan tambahan tiga poin untuk bisa mendongkrak posisi di papan klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Walau begitu, usaha untuk menjauhi zona degradasi diprediksi tidak akan mudah sebab PSS bukan lawan yang bisa dianggap remeh.
Perkiraan Susunan Pemain
Persela Lamongan: Dwi Kuswanto, Ahmad Birrul, Mochammad Zaenuri, Demerson Bruno, Ahmad Wahyudi, Syahroni, Gian Zola Nasruloh, Guilherme Felipe, Malik Risaldi, Ivan Carlos, Riyatno Abiyoso.
Pelatih: Ragil Sudirman
PSS Sleman: Miswar Saputra; Bagus Nirwanto, Fandry Imbiri, Mario Maslac, Samsul Arifin; Juninho, Aaron Evans, Kim Jeffrey Kurniawan; Jepri Kurniawan, Arsyad Yusgiantoro, Nemanja Kojic
Pelatih: Dejan Antonic
Prediksi skor: Persela Lamongan 1-1 PSS Sleman
Link Live Streaming Persela Lamongan vs PSS Sleman: https://m.vidio.com/live/206-ochannel?schedule_id=1506501
#FootballNews #BeritaBola #PerselaLamongan #PSSSleman #BRILiga1 #Liga1 #Liga12021 #LigaIndonesia #Live&Highlight
Live & Highlight,Berita Bola Terbaru
Leave a Reply